Kamis, 23 Agustus 2012

METANOIA!!! It is NOT by Your Work!


METANOIA!!! It is NOT by Your Work!
-written by rhetty inswiwardhani-

Efesus 4: 32 “Tetapi hendaklah kamu RAMAH seorang terhadap yang lain, penuh kasih mesra dan saling MENGAMPUNI, sebagaimana Allah di dalam Kristus TELAH MENGAMPUNI kamu” (And becomeuseful and helpful and kind to one another, tenderhearted (compassionate,understandingloving-hearted), forgiving one another [readily and freely], as God in ChristFORGAVE you)

Seringkali “orang percaya” masih hidup didalam prinsip lama, prinsip pada saat sebelum peristiwa salib terjadi. Kita masih menganggap bahwa pengampunan itu baru kita terima setelah kita mau mengampuni orang lain, setelah kita melakukan hal-hal agamawi dan perbuatan lainnya yang sering dituntut untuk kita lakukan. Tidak heran banyak yang hidup dalam ketidakpastian, ketakutan, keraguan dan kebingungan akan pemahaman makna Kasih Karunia dari Allah.
Kita percaya Yesus tetapi menjalaninya dengan pola pikir/prinsip lama bahwa semua yg baik dari Tuhan, kebaikan Tuhan, berkat, pengampunan hanya akan kita peroleh SETELAH kita melakukan ini, itu, pelayanan ini, pelayanan itu, perbuatan baik ini, perbuatan baik itu, mengampuni si ini, mengampuni si itu. Dan seperti dalam doa kita, kita selalu mengatakan“ampunilah kami seperti kami juga/telah mengampuni orang yg bersalah kepada kami”. Kita masih mengukur bahwa pengampunan akan kita peroleh karena usaha kita (mengampuni orang lain terlebih dahulu dll).

Metanoia!! Allah mengasihi manusia. Titik. Sehingga Dia mengaruniakan anakNya yang tunggal supaya setiap orang yang percaya kepadaNya TIDAK BINASA melainkan beroleh hidup yang kekal. Saat kita percaya kepadaNya, kita mengenal Dia, kita mengerti betapa besarnya kasih Allah bagi kita maka saat itu juga kita TERIMA PENGAMPUNAN, sekali dan untuk selamanya. Kalau kita mengerti bahwa hal ini adalah sesuatu yang spektakuler dan,luar biasa yaitu bahwa saat kita diampuni pengampunan itu berlangsung sekarang dan selamanya, dan dosa kita TIDAK DIINGATNYA lagi, maka kita TIDAK AKAN akan MENGUKUR kebaikan Tuhan dengan seberapa besar usaha yang kita lakukan untuk menyenangkan Dia. Saya tidak bermaksud untuk mengatakan bahwa kalo kita sudah percaya Yesus ya sudah lalu kita tidak perlu berbuat apa-apa, NO!!!!. Justru jika orang mengalami hidup baru maka orientasi hidupnya PASTI BERUBAH. Tetapi prinsip yang kita pakai dalam hidup kekristenan harus kita rubah!

Untuk itu hiduplah sebagai orang percaya yang merdeka, yang telah beroleh pengampunan, yang diterima dan dikasihi Allah, yang telah dilepaskan dari yang jahat (dosa/maut). Kita SUDAH MENERIMA itu semua, bukan karena PERBUATAN kita tetapi karena Allah TELAH MEMBAYAR dengan HARGA YANG MAHAL yaitu dengan darahNya sendiri!  

Lalu bagaimana kita hidup sekarang? Bisa seenaknya saja dong berbuat dosa kan sudah diampuni sekali dan selamanya? NO!! jika kita berpikir seperti itu berarti kita BELUM MENGERTI dan MENYADARI dengan benar betapa besar arti keselamatan yang telah kita peroleh karena pengorbananNya dikayu salib. Kita belum mengalami hidup yang baru jika kita berpikir bahwa kita bisa hidup seenaknya karena kasih karunia.

Jika kita beroleh pengertian dan pemahaman yang benar bahwa kasih karunia ini kita terima semata-mata karena Yesus telah membayarNya untuk kita maka dari dalam jiwa kita dan roh Allah yang ada didalam diri kita akan mendorong dan memampukan kita untuk become useful and helpful and kindto one another, tenderhearted (compassionateunderstandingloving-hearted),forgiving one anotherkarena kita menyadari bahwa semua itu telah kita terima terlebih dahulu dari Yesus. Kita yang ngga layak ini, kita yang manusia ini yang setiap harinya ngga mampu hidup sempurna dan tak mampu untuk menjalani hari tanpa berbuat dosa sedikitpun, tetapi TELAH dilayakkan untuk beroleh hidup dan kehidupan kekal bersamaNya, BUKAN karena PERBUATAN BAIK,/PELAYANAN KITA digereja atau kepada sesama kita, TETAPI KARENA DARAH YESUS yang sudah di MATERAIKAN bagi kita yang percaya bahwa YESUS adalah MESIAS, yang diurapi ALLAH untuk menjadi PENEBUS, JURUSLAMAT, PINTU, ROTI, ANGGUR, GEMBALA YANG BAIK bagi hidup kita baik dibumi ini maupun dikehidupan setelah kematian.
It is NOT because of what we have DONE! It is because of WHAT JESUS HAS DONE at the CROSS to us!!  Amin.

NB: My name is rhetty. I know that I am not a pastor. But to tell the truth you don’t have to wait to be a pastor. If you know the truth you also can tell the truth to everyone you love ^_^ God bless you all ^_^ 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar